KUNINGAN (OKE)- Warga Desa Balong Kecamatan Sindangagung pada Jumat (18/4/2025) sore pukul 15.15 WIB dikejutkan dengan penemuan mayat bayi daerah irigasi (DI) sungai Ciporang yang terletak di Blok Manis.
Bayi itu ditemukan oleh warga yang tengah mencari tumpukan botol bekas di saluran irigasi pasca hujan deras. Warga awalnya mengira boneka namun setelah di sair (jaring) dibawan ke pinggir sungai ternyata mayat bayi berjenis kelamin perempuan.
Warga yang menemukan langsung lapor ke perangkat desa dan seketika warga pun datang ke TKP. Tidak lama berselang aparat pun datang. Kondisi tubuh bayi sudah terlihat bengkak, meski masih utuh.
Banyak yang mengutuk aksi kejam dari pelaku yang tega membuang bayi. Padahal diluar sana banyak pasutri yang menginginkan bayi tapi ini malah dibuang secara keji ke sungai.
"Iya ada penemuan bayi, tadi pasca hujan deras. Warga yang bisa memulung botol atau sampah melihat ada seperti boneka dan di sair (dijaring) ternyata bayi," ujar Kades Balong Ewo Ruswa kepada kuninganoke, Jumat sore.
Dikatakan, karena sungai di wilayahnya hulunya ada di desa lain, maka kemungkinan besar bayi itu hanyut atau diduga dibuang dari hulu dan terbawa arus ketika sungai deras dan nyangkut di aliran irigasi.(rdk)
Posting Komentar untuk "Bikin Geger Satu Desa, Ditemukan Bayi di Sungai Ciporang"