Loading...

Selain Rendam 153 Rumah dan 2,5 Ha Lahan Pertanian, Banjir juga Seret 3.000 Ekor Ayam

  

                               

KUNINGAN (OKE)- Pendataan yang dilakukan oleh BPBD Kuningan terhadap bencana banjir di Desa/Kecamatan Cimahi pada Senin (24/2/2025) ternyata ada 153 rumah,199 KK dan 597 jiwa yang terendam banjir. 

Bukan hanya itu,  lahan pertanian juga ikut terdampak dengan luasan 2,5 Ha dan yang paling membuat warga merana adalah 3.000 ekor ayam ikut terseret banjir. Banjir sendiri terjadi karena sungai Cipaku dan sungai Cicadas di Desa/Kecamatan Cimahi meluap dan masuk ke permukiman.

"Iya selain rumah dan lahan pertanian ada ribuan ekor ayam terbawa hanyut," ujar Kala BPBD Kuningan Indra Bayu Permana, Senin malam.

Seperti diberitakan sebelumnya, akibat hujan deras yang terjadi pada Senin (24/2/2025) sore menyebab sungai Cipaku dan sungai Cicadas di Desa/Kecamatan Cimahi meluap dan masuk ke permukiman.


Menurut Kalak BPBD Kuningan Indra Bayu Permana air sungai merendam rumah warga dengan ketinggian 30-100 cm pukul 15.00 WIB. Adapun dua dusun yang terendam adalah Dusun 1 dan Dusun 3.

"Di Dusun 1 ada dua RT yakni RT 1 dan 2 yang masuk ke RW 1. Sedangkan di Dusun 2 ada di  enam RT  dari mulai RT 14-19 yang masuk ke RW," ujarnya  yang menyebutkan laporan masuk pukul 15.40 WIB.(rdk)


Posting Komentar untuk "Selain Rendam 153 Rumah dan 2,5 Ha Lahan Pertanian, Banjir juga Seret 3.000 Ekor Ayam "