KUNINGAN (OKE)- Hujan deras yang terjadi di sejak Rabu (15/1/2025) membuat Kuningan dilanda bencana. Bukan hanya longsor tapi banjir. Untuk banjir, selain Subang, Cibingbin, Kuningan, juga terjadi di Kecamatan Ciwaru tepatnya di Desa Linggajaya.
Menurut Kalak BPBD Kuningan Indr Bayu Permana, banjir terjadi pada Kamis 16 pukul 18.00 WIB. Sedangkan laporan masuk ke BPBD Kuningan pukul 19.20 WIB. Ada dua dusun yang terendam banjir yakni Dusun Pabuaran RT 001/002 RW 001 dan Dusun Getasan RT. 002 / 003 RW. 003.
"Di Dusun Pabuaran ada 3 unit rumah yang tergenang dengan ketinggian air 50 cm. Sedangkan di Dusun Getasan ada 13 rumah dengan ketinggian air 50 cm," ujar Kalak BPBD Kuningan Indra Bayu Permana, Jumat (18/1/2025).
Penyebab banjir kata pria yang kerap dipanggil IB itu adalah hujan deras yang terjadi sejak pukul 4 sore. Dengan curah tinggi saluran drainase tidak bisa menampung air sehingga meluap ke permukiman.
Diterangkan, pasca air surut pada pukul 19.00 WIB , warga dan aparat desa membersihkan sisa banjir. Untungnya tidak ada hujan susulan sehingga warga merasa aman.(rdk).
16 Rumah yang Terendam di Desa Linggajaya
Dusun Pabuaran
3 unit rumah tergenang dengan Ketinggian air 50 cm atas nama :
Ayung Wahyudi 27th 1kk 4jiwa (RT 001 RW 001)
Ibu Encay suryana 62th 2kk 4jiwa (RT 002 RW 001)
Ucup Supriyadi 32th 1kk 3jiwa (RT 002 RW 001)
Dusun Getasan
13 unit rumah tergenang dengan Ketinggian air 50 cm atas nama :
Danil 25th 2kk 4jiwa (RT 003 RW 003)
Nurahman 63th 1kk 2jiwa (RT 003 RW 003)
Yanto heriyanto 55th 1kk 4jiwa (RT 003 RW 003)
Suryana 68th 1kk 6jiwa (RT 002 RW 003
Nonoh amanah 45th 1kk 4jiwa (RT 003 RW 003)
Rasmon 40th 1kk 1jiwa (RT 001 RW 003)
Jaja warja 67th 1kk 1jiwa (RT 001 RW 003)
Robi 55 th 1kk 5jiwa (RT 002 RW 003)
Kiai udin 59th 1kk 8jiwa (RT 001 RW 003)
Mulyono 58th 1kk 6jiwa (RT 003 RW 003)
Nurfitasari 32th 1kk 4jiwa (RT 003 RW 003)
Casri 59th 1kk 1jiwa (RT 002 RW 003)
Mas'ud 59th 1kk 4 jiwa (RT 002 RW 003)
Posting Komentar untuk "Selain Subang, Cibingbin, Kuningan, Banjir juga Terjadi di Desa Linggajaya, 16 Rumah Terendam"