KUNINGAN (OKE)- Peringatan Hari Pahlawan tahun 2024 terasa istimewa karena digelar di halaman Setda Kuningan yang baru.
Gedung Setda ini berada di kompleks Kuningan Islamic Center Jalan Soekarno Kelurahan Winduherang Kecamatan Cigugur.
Pada saat upacara Pj Bupati Kuningan Agus Toyib menjadi inspektur upacara. Hadir lengkap Forkompinda Kuningan, para pejabat eselon 2 dan 3. Sedangkan peserta adalah TNI, Polri, pelajar, mahasiswa dan ormas.
Pj sendiri membacakan sambutan Mensos RI Saiful Yusuf. Upacara sendiri berlangsung khidmat. Usai acara langsung dilanjutkan dengan ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Haur Doni.
Sementara itu, Pj Bupati Kuningan Agus Toyib yang didampingi Pj Sekda A Taufik Rohman menyebutkan, sesuai rencana Pj Bupati Kuningan sebelumnya, pindah ke tempat baru akan dilakukan pada tanggal 22 November pada hari Jumat.
"Sudah fix, Kamis kita adzanin dan Jumat semua ASN yang ada di Setda pindah ke gedung baru," ujar Agus yang diamini oleh Opik ketika menjawab wartawan usai rapat pari purna di gedung DPRD Kuningan Selasa (5/11/2024).
Pada kesempatan itu Agus mengaku, akan melanjutkan semua program yang sudah dirancang oleh pejabat sebelumnya. Hal ini karena ia akan bertugas di Kuningan selama 4 bulan ke depan.
"Saya akan melanjutkan tugas yang sudah ada. Pak Pj Gubernur menugaskan agar proses pelaksanaan Pilkada di Kuningan berjalan lancar, sehingga fokus kita ke Pilkada," ujar Agus lagi.(rdk)
Posting Komentar untuk "Upacara Hari Pahlawan Digelar di Gedung Setda Baru, Rencanya Tanggal 21 November Diadzani, Jumat Semua ASN Kuningan Pindah"