Loading...

Dua Dari Tiga Terbaik yang Lolos Open Bidding Sekda Kuningan Adalah Alumni IPDN

  

KUNINGAN (OKE)-Pansel open bidding jabatan Sekda Kuningan akhirnya mengumuman tiga peserta terbaik hasil seleksi. Dari tiga peserta ada nama Pj Sekda  yakni Dr H Asep Taufik Rohman MSi SPd.

Kemudian dua nama lain adalah Guruh Irawan Zulkarnaen SSTP MSi yang merupakan  Kepala Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Kabupaten Kuningan. Sedangan terakhir ada nama H Toni Kusumanto AP MSi  yang merupakan Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten Kuningan.

Tiga pejabat yang lolos ini merupakan pejabat Pemkab Kuningan. Sedangan dari 12 peserta yang daftar ada dua pejabat dari luar Kuningan.

Dari susunan tiga terbaik yang ditandatangani oleh Pansel H Sumasna ST MUM, Opik mendapatkan nilai tertinggi dengan angkak 84,67. Lalu, guruh diurutan dengan dengan point 84,65. Sedangkan nilai Toni 81,97.

Dengan terpilihnya tiga pejabat itu, maka 9 peserta lainnya gagal. Santer pasca Pj Bupati Kuningan dicopot nama Deniawan akan masuk tiga besar karena ia merupakan Ketua Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (IKAPTK) Kuningan.

Awalnya banyak beredar tiga terbaik adalah milik  Opik, Deniawan, dan Deni Hamdani tapi dua nama terakhir tidak masuk. Nama, Opik  sendiri sudah jauh-jauh hari diprediksi bakal mulus. Bahkan, pria yang menjabat Pj akan menjadi Sekda defenitif.

Dengan adanya pergantian Pj Bupati Kuningan, apakah nama opik akan dipilih oleh   Dr Agus Toyib MSi yang merupakan mantan Kabiro Administrasi Akademik dan Perencanaan IPDN. Sebab, sebelum ada open bidding pejabat Pemkab Kuningan terpecah antar kubu alumni IPDN dan pejabat non IPDN.

Dari tiga nama, ada dua alumni yakni Guruh dan Toni. Sedangkan Opik bukan. Apakah Opik bisi diplih oleh Dr Agus Toyib MSi yang merupakan "orang" IPDN.

Sementara itu, pasca beres s tahap ke tujuh pengumuman hasil seleksi dan penyampaian 3 nama terbaik kepada Bupati Kuningan 8 November 2024.Selanjutnya Penetapan SK 1 (satu) orang terpilih 14 November 2024 dan Pelantikan Pejabat Terpilih 18 November 2024.(rdk/foto ig DPRD Kuningan)



12 Peserta Open Bidding Sekda Kuningan


1. Dr. CARLAN, S.Pd., M.MPd 19720312 200604 1 011 Jabatan Kepala Dinas Pemuda, Olah Raga dan Pariwisata Kabupaten Kuningan  Status Memenuhi Persyaratan

2. Dr. H. MOHAMAD BUDI ALIMUDIN, SE., M.Si., M.H. 19760423 199902 1 001 Jabatan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Kuningan Status Memenuhi Persyaratan

3. GURUH IRAWAN ZULKARNAEN, S.STP., M.Si. 19770106 199602 Jabatan 1 002 Kepala Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Kabupaten Kuningan  Status Memenuhi  Persyaratan

4. Dr. H. ASEP TAUFIK ROHMAN M.Si., M.Pd. 19681223 199303 1 007 Jabatan Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Kuningan Status Memenuhi Persyaratan

5. H. MOCHAMAD NURDIJANTO, SH., M.Si. 19670430 200112 1 001 Jabatan Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Kuningan Status Memenuhi Persyaratan

6. Drs. H. DENIAWAN, M.Si. 19690602 198910 1 001 Jabatan Inspektur Kabupaten Kuningan Status Memenuhi Persyaratan

7. ABAS SUPRIYADI, S. Sos, M. AP 19741223 199603 1 001 Jabatan Kepala Bagian Sumber Daya Manusiadan Organisasi pada Sekretariat Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri Kementerian Dalam Negeri Status  Memenuhi Persyaratan

8. Dr. RIVELINO, S.STP, MM 19780509 199612 1 001  Jabatan Widyaiswara Ahli Madya Badan Pengembangan Sumber Daya aManusia Kementerian Dalam Negeri Status Memenuhi Persyaratan

9. Ir. USEP SUMIRAT19670118 199403 1 005 Jabatan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah Kabupaten Kuningan Status Memenuhi Persyaratan

10 H. DEDEN KURNIAWAN SOPANDI, A.Ks., M.Si. 19710806 199403 1 004 Jabatan Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Kuningan Status  Memenuhi Persyaratan

11. Dr. H. DENI HAMDANI, S.Sos., M.Si 19710308 199202 1 001 Jabatan Sekretaris DPRD Kabupaten Kuningan Status Memenuhi Persyaratan

12. H. TONI KUSUMANTO, AP., M.Si. 19740714 199311 1 002 Jabatan Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten Kuningan Status Memenuhi  Persyaratan



Posting Komentar untuk "Dua Dari Tiga Terbaik yang Lolos Open Bidding Sekda Kuningan Adalah Alumni IPDN"