KUNINGAN (OKE)- Cabor futsal di Kabupaten Kuningan terus berkembang. Setelah ada Kuningan Futsal League (KFL) yang sudah digelar selama tiga musim, klub-klub baru pun terus bermunculan.
Selama ini klub dari Kuningan selalu berlaga di Liga Nusantara Sire B dari jalur juara dan runner up KFL. Namun, yang menjadi anggota langsung dari Afprov Jabar belum ada.
Dan akhirnya yang ditunggu-tunggu oleh pencinta futsal Kuningan terwujud, dimana Proton FC kini resmi menjadi anggota Afprov . Dengan begini maka pada tahun 2025 bakal berlaga di Liga Nusantara Seri A.
"Alhamdulillah setelah berjuang dalam beberapa bulan ini, akhirnya kita menjadi anggota Afprov Jabar. Ini untuk kemajuan futsal Kuningan karena akan banyak pemain asli kuda yang berlaga di kompetisi resmi," ujar Manajer Proton Dani Iskandar SE, Selasa (22/10/2024) malam yang didampingi pengrus Klub Dani Nuryadin, Masuri Gonjes dan Coach Rio.
Pria yang kerap dipanggil Toleng itu menyebutkan, SK diserahkan oleh pihak Asprov Jabar melalui Sekjen Iwan Jati. Dengan sudah ada legalitas maka kini pihaknya fokus mempersiapkan tim dan akan mengikuti semua even yang digelar Afrov.
"Kuningan itu tidak kekurangan bakat dan untuk menyalurkan harus ada wadah dan Proton menjawab kebutuhan itu," jelas Toleng lagi.
Diterangkan, keseriusan mengembangkan cabor futsal mendapatkan dukungan dari sang Owner Indah dan Thony Indra Gunawan, sehingga pihak akan langsung tancap untuk menyiapkan skuad terbaik.
Sekadar informasi, Proton FC memang selama ini bergerak di berbagai cabor, sepakbola, voli. Untuk sepakbola kerap mengikuti berbagai turnamen tarkam di Jabar dan Jateng. Sedangan di voli banyak mendukung desa-desa di even gala desa.(rdk)
Posting Komentar untuk "Resmi Jadi Anggota Afprov Jabar, Proton Bakal Berlaga di Liga Nusantara"