Loading...

Matchday Kedua Meika Jaya Timbang Cup, Ada Derby Cilimus, Linggarjati Diperkuat Top Skor Pesik, Gawang Bojong Bakal Dikawal Jajang

                                    


KUNINGAN (OKE)- Laga kedua  turnamen  Semi Open Antar Desa Meika Jaya Timbang Cup 1 akan mempertemukan partai derby Kecamatan Cilimus, dimana Desa Bojong akan bersua dengan Desan Linggarjati.

Laga yang bakal digelar Senin (22/7/2024) akan berlangsung panas karena kedua tim tidak ingin kalah. Kedua pendukung pun dipastikan bakal memadati stadion Timbang Luhur Desa Timbang Kecamatan Timbang Kecamatan Cigandamekar.

Linggarjati akan menurunkan Gilang Ramadhan striker Pesik di Liga 3 Seri 1 2023. Ia merupakan top skor Pesik dengan mencetak 3 gol. Tentu dengan pengalamannya Gilang ingin membawa timnya menang.

Selain gilang ada nama Irfan penjaga gawang Pesik, ia pernah membawa Pesik U-17 Juara Liga Topskor. Lalu, ada Asep dari Maleber dan Egi dari Kaliaren. Sedangkan lawannya tidak kalah mentereng mempersiapkan skuad yang akan berlaga pada Senin sore.

Diposisi penjaga gawang ada nama Jajang Pangkalan. Kiper hebat yang sudah kenyang bermain di Tarkam ini dikenal selalu membawa timnya juara. Terakhir membawa Starvet  Juara GR Cup 2022 dan kala itu Jajang menyabet predikat kiper terbaik.

Ada lagi Ubay, pelari cepat yang menyayat dari sayap. Ia selain jago bermain bola merupakan atlet atletik Kuningan sehingga sudah dipastikan ia akan berlari kencang.

Kemudian, ada Ryan dan  David  dari Mandirancan untuk memenuhi kuota pemain "asing". Sedangkan sisanya adalah Cahya dari Kecamatan Kuningan. Laga ini sudah dipastikan seru.

Bagi yang nonton langsung tiketnya Rp5.000 reguler, Rp10 ribu VIP. Lalu, Semi final naik menjadi Rp10 ribu reguler dan Rp15 ribu VIP. Sedangkan untuk grand final Rp15 reguler dan VIP Rp20 ribu.

Bagi warga Desa Timbang panpel memberikan potongan harga tiket yakni Rp3.000 dan Rp5000. Penonton yang datang berkesempatan mendapatkan hadiah mulai dari uang tunai hingga hadiah menarik.

Jadwal Lengkap Turnamen Semi Open Antar Desa Meika Jaya Timbang Cup 1

1.Minggu 21 Juli 2024 Desa Kaliaren Vs Desa Japara 6-0

2.Senin 22 Juli 2024 Desa Linggarjati Vs Desa Bojong

3.Selasa  23 Juli 2024 Desa Rajadanu Vs Cimara

4.Rabu 24 Juli 2024 Desa Sampora Vs Desa Setianegara

5.Kamis 25 Juli 2024 Desa Cilimus Vs Desa Kaliaren

6.Jumat 26 Juli 2024 Desa Cilaja Vs Pemenangan Desa Linggarjati Vs Desa Bojong

7.Sabtu 27 Juli 2024 Desa Silebu Vs Sindangbarang

8.Minggu 28 Juli 2024 Desa Bendungan Vs Winduherang

9.Senin 29 Juli 2024 Desa Ciawigebang Vs Kramat Desa Cihideunghilir

10.Selasa 30 Juli 2024 Desa Salarema Vs Desa Caracas

11.Rabu 31  Juli  2024 Desa Cimara Vs Sangkanurip

12.Kamis 1 Agustus 2024 Cidahu Vs Pemenang  Desa Sampora Vs Desa Setianegara

13.Jumat 2 Agustus Pemenangan  Desa Silebu Vs Sindangbarang Vs pemenang Desa Kaliaren Vs Desa Japara

14.Sabtu  3 Agustus Pemenang Desa Linggarjati Vs Desa Bojong Vs pemenang Desa Bendungan Vs Winduherang

15.Minggu 4 Agustus Pemenang  Desa Ciawigebang Vs Kramat Desa Cihideunghilir Vs  Desa Rajadanu Vs Cimara

16.Senin 5 Agustus Pemenang Desa Salarema Vs Desa Caracas Vs  Cidahu Vs Pemenang  Desa Sampora Vs Desa Setianegara

17.Selasa 6 Agustus 2024 Pemenangan Desa Silebu Vs Sindangbarang Vs Pemenang  Desa Ciawigebang Vs Kramat Desa Cihideunghilir

18.Rabu 7 Agustus Pemenang Desa Silebu Vs Sindangbarang Vs pemenang Desa Kaliaren Vs Desa Japara Vs Pemenang  Desa Ciawigebang Vs Kramat Desa Cihideunghilir Vs  Desa Rajadanu Vs Cimara

19. Grand Final 


Posting Komentar untuk "Matchday Kedua Meika Jaya Timbang Cup, Ada Derby Cilimus, Linggarjati Diperkuat Top Skor Pesik, Gawang Bojong Bakal Dikawal Jajang "