KUNINGAN (OKE)- Bagi warga Kuningan yang berminat menjadi Ketua DPD KNPI Kuningan, Panitia Musda KNPI membuka pendaftaran. Menurut Ketua SC Musda KNPI Kuningan 2024 Nunu Setia Nugraha MPd pendaftaran dibuka dari tanggal 28 Februari-2 Maret 2024
Berikut persyaratannya.
Persyaratan yang harus dipenuhi oleh calon ketua DPD KNPI Kabupaten Kuningan sebagai berikut :
1. Tidak melebihi 2 (dua) periode sebagai ketua;
2. Memiliki KTP Kabupaten Kuningan
3. Pernah atau sedang menjabat sebagai unsur Pimpinan Dewan Pengurus Daerah KNPI Kabupaten/ Kota dan atau unsur Pimpinan OKP Nasional Tingkat Kabupaten/ Kota, dibuktikan dengan menunjukkan SK Kepengurusan di masing-masing lembaga.
4. Berusia tidak lebih 40 tahun ,11 Bulan ,29 hari,23 jam,59 menit.
5. Berprestasi, berdedikasi, loyal terhadap organisasi / Negara, bermoral, tidak tercela, dan bebas Narkoba (melampirkan surat keterangan bebas Narkoba) serta bersedia bertanggungjawab untuk melaksanakan amanat organisasi hingga akhir masa jabatan;
6. Melampirkan Daftar riwayat hidup
7. Melampirkan surat keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
8. Melampirkan surat keterangan sehat jasmani dan rohani dan
9. Melampirka Surat Pernyataan Bebas Narkoba dan dibubuhi materai 10 ribu
10. Melampirkan Visi dan Misi serta kebijakan dan strategi dalam memajukan KNPI
11. Mendapatkan rekomendasi dukungan tertulis dari:
a. 2 (dua) pengurus Kecamatan/ distrik KNPI;
b. 10 (Sepuluh) OKP Nasional Tingkat Kabupaten / Kota yang berhimpun dalam KNPI dan berstatus sebagai peserta Musyawarah Daerah KNPI Kabupate n/ Kota;
12. (OKP Nasional Tingkat Kabupaten/ Kota hanya dapat memberikan rekomendasi kepada 1 (satu) orang calon. Apabila surat pencalonan bakal calon Ketua/ Ketua Formatur yang dikeluarkan oleh OKP Nasional Tingkat Kabupaten / Kota lebih dari 2 () dukungan kepada bakal calon Ketua/ Ketua Formatur lainnya maka surat dukungan tersebut dinyatakan batal.
Posting Komentar untuk "Minat Jadi Ketua DPD KNPI Kuningan? Ini Persyaratannya"