Loading...

Selama 2023, Jumlah Laka Lantas di Kuningan Ada 167 Kasus, 48 Orang Meninggal


                                 

KUNINGAN (OKE)- Polres Kuningan pada Jumat (29/12/2023) menggelar konferensi akhir tahun 2023. Selain Kapolres Kuningan AKBP Willy Andrian SIK, hadir juga para  perwira. Acara digelar di Rupatama.

Salah satu yang disampaikan adalah terkait data keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas. Dari data  diketahui  insiden laka lantas pada tahun 2022 sebanyak 153 kasus, dan pada tahun 2023 sebanyak 167 kasus.

"Kasus  naik sebesar 14 kasus  atau naik 9,15 persen. Dari data itu  korban meninggal dunia akibat laka lantas pada tahun 2022 sebanyak 44 orang, dan pada tahun 2023 sebanyak 48 orang, naik sebesar 4 jiwa (naik 9,09 persen," ujar Kapolres Kuningan.

Dikatakan, untuk korban luka berat tahun 2022 sebanyak 70 orang. Sedangkan pada tahun 2023 sebanyak 33 orang atau mengelami penurunan  37 orang  atau 52,85 % persen.

Sementara untuk korban luka ringan tahun 2022 sebanyak 179 orang, dan pada tahun 2023 sebanyak 241 orang, naik 62 jiwa (naik 34,63 %). Lalu, pelanggaran lalu lintas pada  tahun 2022 sebanyak 14.937 Gar, dan pada tahun 2023 sebanyak 2.259 Gar.

"Pelangaran  turun 12.678 pelanggaran atau turun 84,87% persen. Hal ini postif karena upaya yang dilakukan oleh Polres Kuningan berhasil," tandasnya. (rdk)

Posting Komentar untuk "Selama 2023, Jumlah Laka Lantas di Kuningan Ada 167 Kasus, 48 Orang Meninggal "