KUNINGAN (OKE)-Salah satu laga yang paling dramatis selama gelaran Liga 3 Seri 1 Jabar adalah duel Pesik Kuningan melawan Perses Sumedang Sabtu (9/122023) sore di stadion Mashud Wisnusaputra.
Betapa tidak sebuah kemenangan harus tercipta di menit ke 9+3 dari total 6 menit injurey time yang diberikan wasit. Kemenangan itu menjadi milik sang tuan rumah Pesik Kuningan.
Skor akhir pada laga tersebut adalah 2-1. Awalnya sang tamu unggul pada menit ke-56" melalui Rical Vieri. Gol itu tercipta hasil andil dari Mochammad Karisma Maulana yang menyayat dari sayap kiri.
Usai mengelabui Gesang, pemain nomor punggung 20 dan berusia 18 tahun itu menyodorkan umpan kepada Vieri, dengan sekali kontrol ia sempat mendribiling lalu melakukan tendangan menyusur yang tidak bisa dijangkau oleh Rio Hardianto.
Skor pun menjadi 1-0 dan pemain Perses semakin percaya diri. Trio lini depan yang terdiri dari Rical Vieri, Mochammad Karisma Maulana dan Candra Algi memang menjadi momok yang menakutkan bagi kuarter lini belakang yang diisi Gesang, Rio Rifaldi, Arya Dwi Yanuar dan Elan Kim.
Mereka mendapatkan pasokan matang dari Anggara Purnama Wiguna. Sedangkan di kubu Pesik, ketidakhadiran Ade Firman dilini tengah sangat terasa, bahkan meski sudah memasukan Jajang Nurjaman, Coach Satria Nurzaman kurang puas.
Dan akhirnya memasukan Nano Supriatna, namun tetap saja Laskar Ciremai itu kesulitan mengembangkan permainan. Gilang Rhamadan pun dimasukan menggantikan Erwin.
Keputusan ini sangat jitu karena ia bisa menyamakan kedudukan usai tandukannya menggetarkan jala gawang Perses yang jaga Adi Gunawan. Gol ini andil dari Pedro Pebriansah yang melakukan tendangan bebas dari sayap kanan.
Ternyata selidik punya selidik, Gilang dan Pedro sering bermain bersama di klub Starvet Kuningan yang kerap terjun di turnamen Tarkam di Kabupaten Kuningan, sehingga sudah terjalin kemistri.
Meski sudah berhasil menyamakan kedudukan dan bahkan pemain Perses harus bermain 10 orang usai Diki Hardian diusir oleh wasit, tapi wakil dari kota tahu itu tetap tampil spartan sehingga membuat pemain Pesik kesulitan.
Pada saat ada insiden kartu merah, Diki tidak mau keluar lapangan dengan alasan pelanggaran yang dilakukan tidak harus berbuah kartu kuning kedua. Sontak aksi ini membuat penonton murka dan juga para pemain Pesik.
Sementara itu, ketika tambahan waktu sebanyak 6 menit semua pasrah dengan skor 1-1 karena permainan Pesik tak kunjung membaik dan keajaiban itu akhirnya datang ketika Gesang dilanggar di sayap kanan.
Semua sepakat peluang tersebut menjadi terakhir dan bola diambil oleh Ari Pirmansyah. Ari memilih bola dituju ke kotak penalti dan di sana sudah menunggu pemain Pesik lainnya.
Bola lambung itu jatuh tepat ke Rio Rifaldi dan langsung melakukan heading. Sundulan pemain 23 itu melambung dan mengelabui kiper yang sudah salah posisi. Gol itu disambut histeris oleh semua pendukung yang hadir di stadion.
Mereka seolah merasakan klimaks usai dibuat tegang selama pertandingan. Permainan Perses yang spartan membuat sepanjang pertandingan Pesik terus ditekan.
Awalnya banyak yang mengira gol itu adalah dari sundulan Yudis, tapi ternyata Rio. Bagi pemain asal Dsa Gewok gol perdana itu sangat terasa spesial karena bisa memberikan point tiga.
"Saya yakin Pesik bakal menang 2-1, meski golnya terlambat. Pemain harus sabar dan kerja keras. Ini laga yang menguras energi dan emosi," ujar Ugan, ayah dari Pedro Pebriansah.
Sementara itu Coach SN menyebutkan, gol terlambat agar penonton penasaran dengan Pesik. Ketika sepakbola menghadirkan sebuah ketegangan yang menguras emosi. Hal itu adalah sebuah hiburan.
"Bagi saya yang penting meski hanya satu gol dan golnya menit terakhir tidak masalah. Karena poinnya tetap tiga," tandasnya.
Dengan kemenangan ini maka Pesik diposisi tiga dibawah PSGC meraup point 6 tapi secara head to head unggul karena Pesik kalah dari wakil Ciamis itu. Sedangkan puncak klasemen milik Persima yang menang 8-1 atas Karawang United di laga awal pukul 13.30 WIB.
Untuk Depok turun ke peringkat 4 dengan nilai tiga dan selisih gol 4-3. Posisi 5 dan 6 ditempati Perses dan Karawang yang sama-sama belum meriah poin.
Sementara untuk hasil di Grup C Depok Raya lawan Persigar skor akhir 2-2. Sedangkan Al-Jabar kalah dari Persikabbar Kabupaten Bandung Barat dengan skor 1-2.(Rdk/foto dikky)
Klasemen Sementara Main Menang Seri Kalah Selisih Gol Nilai
Persima 2 2 12-2 6
PSGC 2 2 3-0 6
Pesik Kuningan 3 1 1 5-2 6
Depok City 2 1 1 4-3 3
Perses Sumedang 1 1 1-4 0
Karawang United 2 1 1-7 0
Berikut Hasil Lengkap Grup A Liga 3 Seri 1
Minggu 3 Desember 2023
Karawang United Vs Depok City Pukul 13.30 WIB 1-4
PSGC Ciamis Vs Pesik Kuningan Pukul 15.30 WIB 1-0
Hasil Grup C
Al Jabbar Vs Ebod Cimahi 3-3
Persika 1951 Vs Depok Raya 6-1
Hasil Grup B Senin 4 Desembes Stadiion Candra Bhaga Kota Bekasi
Persikas vs Citeureup 3-1
PSB Vs Persipasi 2-2
Hasil Grup D Senin 4 Desember Stadion Merpati Kota Depok
Persipo Vs PSGJ Cirebon 2-3
Cimahi Putra Vs Persipu 2-1
Hasil Rabu 6 Desember 2023 Grup A
Perses Sumedang Vs Persima Majalengka Pukul 13.30 WIB 1-4
Pesik Kuningan Vs Karawang United Pukul 15.30 WIB 3-0
Hasil Grup C Liga 3 Seri 1 Stadion Singa Perbangsa Karawang
Depok Raya Vs Al Jabbar 1-6
Persigar Garut Vs Persikbar Bandung Barat 4-1
Jadwal Grup A
Kamis 7 Desember 2023
Depok City Vs PSGC Ciamis Pukul 15.00 WIB 0-2
Sabtu 9 Desember
Karawang United Vs Persima Majalengka Pukul 13.30 WIB
Pesik Kuningan Vs Perses Sumedang Pukul 15.30 WIB
Selasa 12 Desember 2023
PSGC Ciamis Vs Perses Sumedang Pukul 13.30 WIB
Persima Majalengka Vs Depok City Pukul 15.30 WIB
Jumat 15 Desember 2023
Persima Vs PSGC Ciamis Pukul 08.00 WIB
Depok City Vs Pesik Kuningan Pukul 13.30 WIB
Karawang United Vs Perses Sumedang Pukul 15.30 WIB
Senin 18 Desember
Depok City Vs Perses Sumedang Pukul 08.00 WIB
PSGC Ciamis Vs Karawang United Pukul 13.30 WIB
Pesik Kuningan Vs Persima Majalengka Pukul 15.30 WIB
Grup A
-Pesik Kuningan
-PSGC Ciamis
-Karawang United
-Depok City
-Perses Sumedang
-Persima Majalengka.
Lokaisnya di Stadion Mashud Wisnusaputra.
Grup B
-Persipasi Bekasi,
-PSB Bogor
-Persikas Subang
-Citeureup Raya FC
-Persikasi Kabupaten Bekasi
-Dejan FC Kota Depok.
Stadion Patriot Candra Bhaga Kota Bekasi.
Grup C
-Persika 1951
-Persikabbar Bandung Barat
-Al Jabbar Cirebon
-Ebod Jaya Cimahi
-Depok Raya FC
-Persigar Garut.
Stadion Singaperbangsa Karawang.
Grup D
-Persipu FC
-Cimahi Putra FC
-Persipo Purwakarta
-PSGJ Kabupaten Cirebon
-Bandung United
-Persitas Tasikmalaya.
Stadion Merpati Depok.
Posting Komentar untuk "Dramatis, Sempat Tertinggal, Pesik Cetak Gol Kemenangan di Menit-menit Terakhir "