Loading...

Gala Desa Reyhan Cup Dimulai Hari Ini, Pesertanya 8 Tim

  


KUNINGAN (OKE)- Turnamen bola voli gala desa Rehya Cup yang digelar di Dusun Wage n Desa Luragungandeuh Kecamatan Luragung akan dimulai hari ini Jumat (13/10/2023). Turnamen ini rencannya akan digelar hingga tanggal 16 Oktober.

Total ada 8 tim yang akan bertarung dan pada Kamis sudah digelar technical meeting. Adapun tim yang bertanding adalah Cipedes Vs Cieurih, Longkewang Vs Kompak Cirahayu. Lalu, Ciwaru Vs Mekarsari, dan Cipakem Vs Luragung.

Laga ini dimulai pukul 14.00 WIB dan setiap harinya ada dua laga yang akan berlangsung dengan sistem 3 kali menang. Melihat  tim yang akan bertanding sepertinya akan seru. 

Sekadar informasi  turnamen voli  di Kabupaten Kuningan terus berlangsung. Hal ini selain bagian dari hiburan juga untuk mencari bibit muda. 

Sementara itu untuk turnamen selanjutnya yang berlangsung di pada Oktober dan November 2023  total ada 9 agenda. Event tersebut mulai dari gala desa, semi open hingga open.

Agenda turnamen bola voli bulan Oktober-November 2023 :

1. Tanggal 13-16 Oktober  Gala Desa di Dusun Puhun Desa Luragunglandeuh

2. Tanggal  21-27 Oktober Perwosi Cup usia 17 tahun antar Kecamatan di Gor Ewangga

3. Tanggal 20-21 Oktober . Gala Desa Putri di Desa Tarikolot Cibeureum

4. Tanggal 28-15 November Gala Desa H Rohmat Ardiyan Cup

5. Tanggal 28-31 Oktober  Gala Desa Putri dapil 4 REM Cup di Lapangan Voli Kompak Desa Cirahayu

6. Tanggal  29 Oktober. Open Putra di Desa Simpayjaya Karangkancana.

7. Tanggal  4 November  Semi Open Putra di Desa Sindangjawa Cibingbin

8. Gala Desa Dzio Cup U-20 Dusun 2 Desa Dukuhdalem Kecamatan Japara Pelaksanaan 5-12 November TC 3 November 

9.REM Cup Rokhmat-Eka-Mitha Turnamen Bola Voli Putri Se-Dapil V Kuningan  Pelaksanaan 28-31 Oktober 2023 TC 27 Oktober 

Posting Komentar untuk "Gala Desa Reyhan Cup Dimulai Hari Ini, Pesertanya 8 Tim"