KUNINGAN (OKE)- Menjelang bergulirnya liga 3 Seri 1 Jabar yang rencananya digelar November 2023, tim Pesik terus menggelar persiapan dengan berlatih dan melakukan uji coba, baik dengan saba desa atau di Stadion Mashud Wisnusaputra.
Namun sayangnya ditengah persiapan itu, banyak pemain senior yang tidak hadir. Mereka sibuk dengan tarkam dan juga mengikuti pertandingan dengan klub lain.
"Kami tidak full setiap uji coba seperti sekarang ini. Pemain banyak yang tidak hadir. Padahal mereka bisa bekerja dan juga dikenal karena memperkuat Pesik. Padahal utamakan yang wajib bukan ikut dengan tim lain," ujar Ketua Pesik H Didi Sutardi seolah menyindir pemain yang selama ini semana-mena, Minggu (24/9/2023) di Stadion Mashud Wisnusautra.
Ia mengaku, dengan sikap para pemain terutama para pemain senior yang tidak menghargai tim, makanya akan dilakukan pencoretan para pemain karena yang dibutuhkan tim adalah kekompakan bukan seorang tim.
Ditempat yang sama, Coach Satria Nurzaman mengeluhkan hal yang sama, dimana pemain-pemain senior banyak yang tarkam dan ikut latihan ke klub lain. Padahal, mereka bisa dikenal dan mendapatkan pekerjaaan dari Pesik.
"Saya jujur merasa kesal, nanti mungkin akan pencoretan pemain karena bagi kami bukan bintang tapi pemain yang siap tempur," ujarnya.
Sekadar informasi pada Minggu 24 September Pesik sparing melawan STKIP Muhammadiyah. Pada lag tersebut Pesik kewalahan oleh permainan Ega Gatuso, skor akhir 1-1 dan gol Pesik dicetak jelang laga usai.
Sementara itu, selain berlatih Pesik juga melakukan uji juba baik saba desa yang merupakan bagian memperkenalkan tim ke warga di desa-desa, juga bertanding di Stadion Mashud Wisnusaputra.
Sebelum melawan STKIP, Pesik melakukan uji coba melawan Ganzas pada tanggal 13 September di Stadion Bojong Cilimus. Adapun skor akhir adalah 3-0. Lalu, pada tanggal 15 September melawan Kramat Cihideung Hilir.Pada laga yang digelar Jumat di Cidahu itu, Firmas Cs menang 70-
Berlanjut pada Rabu 20 September melawan Parades, Rabu 20 September pukul 15.30 WIB di Stadion Parepare Desa Kramatwangi Kecamatan Garawangi. Skor akhir 3-0.
Setelah terus mendulang kemenangan, pada Jumat 22 September Pesik diundang ke Mekarjaya Pancalang. Laga yang berlangsung di Pancalang itu, asuhan Coach SN menang 8-0.
Berikut Pemain yang lolos seleksi tahap 2
Rio Hardiyanto
Ramdhan
M. Irfan Miftah
Rio Akmal
Akas Susanto
Arya Dwi Yanuar
Rio Rivaldi
M. Rival Ihza
Gesang Cahyo
Ahmad Rival
M. Faridz Gaffi
Elan Maulana
Jaka
Ade Firman
Febriansyah
Abdullah Syahlan
Supriatna
Noval Chairy
Stevy Rizki
Aldi Saputra
Yudista Irfa
Roni Rahmatullah
Ade Hari No
Jimmy Alfiando
Wendy Afriadi
Erwin
Reza Purnawansyah
Posting Komentar untuk "Ketua Pesik Kuningan Murka, Jelang Liga 3 Seri 1 Pemain Banyak yang Tarkam dan Memilih Bermain Dengan Klub Lain"