KUNINGAN(OKE)-Final idaman turnamen Kompak Cup XIII akan tersaji pada Selasa (4/7/2023) sore antara Munding Sirang Ciwaru dengan tuan rumah Kompak berakhir antiklimaks. Hal ini karena sang tuan rumah tidak memberikan perlawanan yang berarti. Yoga Dullah Cs menang mudah 3-0 (25-19,25-23,25-23) atas Fikri Cs. Kemenangan Munding Sirang di kandang Kompak merupakan sebuah kejutan, karena pendukung tuan rumah awalnya optimis Kompak putra bisa menyandingkan juara dengan tim Kompak Putri. Kekalahan Kompak dari Munding Sirang tidak terlepas dari permainan jitu Yoga Dullah, Faiq, Reza Tanos, Ario, dan tentu sang setter terbaik di Kuningan Megia Rahman. Pukulan-pukulan pemain asal Ciwaru selalu berhasil menembus pertahanan Kompak. Sementara itu, pertahanan mereka pun sulit ditembus sehingga beberapa kali pukul Fikri, Ade, Tiar, Diki berhasil di blok. Pendek kata permainan Kompak pada final jauh dari Kompak yang selama ini dikenal. Faktor utama mereka kalah adalah kelelahan, para pemain seperi Ade, Fikri dan Tiar banyak mengikuti turnamen diluar. Lawan-lawan kompak pun di babak 8 besar dan semi final adalah tim kuat dan tidak mudah. Mereka susah payah mengalahkan Cipondok dengan skor 3-2, begitu juga dengan di semi final menang 3-1. Sedangan lawannya selalu menang 3-0, sehingga energi Ciwaru lebih fresh. Partai puncak kedua tim disaksikan oleh Bupati Kuningan H Acep Purnama SH MH , Plt Camat Luragung, Danramil Luragung, Kapolsek Luragung, dan Bacaleg Gerinda Mitha Filanov SPd MM. Pada saat sesi penyerahan hadiah Bupati Kuningan menyerahkan uang tambahan kepada Munding Sirang. Hal ini tentu membuat pemain sangat bahagia. "Selamat atas raihan Juara Kompak Cup, karena sudah janji,ini ada uang tambahan dari saya,'" ujar Bupati Acep. Pada kesempatan itu bupati menyampaikan terima kasih kepada panpel yang sudah menyelenggarakan turnamen ini sehingga banyak muncul bibit baru di bidang bola voli. Turnamen Kompak XIII sendiri digelar bagian dari syukuran pernikahan Pelatih Kompak Irfan Sanusi. Sekadar informasi turnamen diikuti oleh 30 tim dan akan berlangsung dari tanggal 25 Juni- 4 Juli. Sedangkan juara 3 milik Namina Windujanten dengan skor 2-0. Laga digelar dua seta karena dua tim terlambat datang. |
Hasil Kompak Cup
Minggu 25 Juni Pukul 08.00 WIB Kompak Vs Avolka Kananga 2-0
Minggu 25 Juni Pukul 09.00 WIB Margacina Vs Pakapasan Hilir 0-2
Minggu 25 Juni Pukul 10.00 WIB Patala Vs Ivoci Putra Baceo 2-0
Minggu 25 Juni Pukul 11.00 WIB Ivogal Vs BWM Widarasari 0-2
Minggu 25 Juni Pukul 13.00 WIB Angker Bogor Vs Leuwikuda 1-2
Minggu 25 Juni Pukul 14.00 WIB VBL Luragung Vs Cineumbeuy 2-0
Minggu 25 Juni Pukul 15.00 WIB Sukarasa Vs Ivoma Margasari 2-0
Minggu 25 Juni Pukul 16.00 WIB Prolic Cieurih Vs Mungkal Datar 2-0
Senin 26 Juni Pukul 08.00 WIB Cipondok Vs Nangka 2-1
Senin 26 Juni Pukul 09.00 WIB Namina Windujanten Vs Gunung Aci 2-0
Senin 26 Juni Pukul 10.00 WIB Situgede Vs Dukuhbadag 2-0
Senin 26 Juni Pukul 14.00 WIB Sangkanurip Vs Longkewang 0-2
Senin 26 Juni Pukul 15.00 WIB Cipakem Vs Cipaheut 2-1
Munding Sirang Ciwaru Vs Cevac Cipedes 2-0
Selasa 27 Juni Pukul 13.0 WIB BWM Widasari Vs Prolic 0-2
Selasa 27 Juni Pukul 14.00 WIB Patala Vs BVSC Sukarasa 2-1
Selasa 27 Juni Pukul 15.00 WIB Kompak Vs Leuwi Kuda 2-0
Rabu 28 pukul 13.00 WIB, Cipondok Cibingbin Vs Situgede Kecamatan Subang 2-0
Rabu 28 pukul 14.00 WIB Namina Windujanten Vs Longkewang Kecamatan Ciniru 2-1
Rabu 28 pukul 15.00 WIB Pakapasan Hilir lawan VBL Luragung 2-0
Jumat 30 Juni pukul 14.00 WIB Pluto Vs Cipakem 0-2
Jumat 30 Juni pukul 15.00 WIB Munding Sirang Vs Rambatan 2-0
Jadwal Sabtu 1 Juli
Prolic Vs Munding Sirang pukul 08.00 WIB 1-3
Cipakem Vs Sukarasa 09.30 WIB 3-0
Namina Windujanten Vs Pakapasan Hilir pukul 13.00 WIB menang
Kompak Vs Cipondok Cirahayu pukul 15.00 WIB 3-2
Jadwal Semi Final Minggu 2 Juli
Munding Sirang Vs Namina Windujanten 3-0
Kompak Vs Cipakem 3-1
Jadwal Grand Final 4 Juli
Cipakem Vs Namina Windujanten (Perebutan Juara 3) 0-2
Kompak Vs Munding Sirang (Perebutan Juara 1) 3-0
Agenda Turnamen Bola Voli Bulan Juni dan Juli :
1. Tanggal 16-19 Juni Gala Desa di Luragungtonggoh
2. Tanggal 17 Juni-1 Juli Pancasila Cup di Desa Sindangbarang Kecamatang Jalaksana (Gala Desa Dapil 2 +Semi Open Putri lokal Kuningan
3. Tanggal 25 Juni-4 Juli Galadesa di Lapangan Kompak Dusun Palembang Desa Cirahayu Kecamatan Luragung.
4. Tanggal 8-9 Juli Open Putra di Dusun Leuwikuda Desa Cileuya Kecamatan Cimahi.
5. Akhir Juli Semi open Putra di Desa Cirahayu Kecamatan Luragung
6. Jambu Geulis Open 29 Juni 1 Juli 2023
Posting Komentar untuk "Kejutan, Munding Sirang Kalahkan Kompak di Kandangnya, Bupati Berikan Tambahan Hadiah ke Ciwaru "