KUNINGAN (OKE)-Tim bola voli Forum Sekdes Kuningan kembali meriah juara 2 dalam turnamen voli semi open. Kalau sebelumya juara 2 di semi open Jambugeulis, kali ini di Leuwikuda Desa Cileuya Kecamatan Cimahi dalam ajang Triyanto Cup 2023.
Pada turnamen yang diikuti 7 tim itu, Forum Sekdes kalah dari Kharisma di partai dengan skor 3-1. Partai ini berlangsung pada Sabtu (8/7/2023) malam berlangsung seru dan menegangkan, karena kedua tim tampil dengan para pemain terbaiknya.
Forum Sekdes diperkuat oleh Caca, Wildan,Rizal Kawat, Sule., Dika Sedangkan Kharisma menurunkan pemain Brebes seperti,Rio, Asikin, Saiman dan Wisnu. Penonton pun sangat terhibur meski lapangan sempat diguyur hujan.
Forum Sekdes lolos ke final usia menang melawan Dani Sport. Lalu, dibabak semi final mengalahkan Cijati. Sedangkan lawannya menang atas Venom dan Leuwikuda.
Turnamen ini diikuti oleh 7 tim yakni Kharisma, Venom, Leuwikuda, Cimaja, Cijati, Dani Sport dan Forum Sekdes.
"Kita kalah 3-1, tapi partainya sangat menegangkan, kita mampu memberikan perlawanan. Alhamdulillah kita dua kali berturut-turut juara. hadirnya tim voli Forum Sekdes sebagai sarana untuk menghibur warga Kuningan," ujar Ketua Forum Sekdes Ade Sudiman.(rdk)
Posting Komentar untuk "Kalah Dari Kharisma, Forum Sekdes Juara 2 Semi Open Leuwikuda "