KUNINGAN (OKE)- Pasca Aap suami M datang ke Kantor Satpol PP Kuningan yang terletak di Jalan Arujikartawinata pada Selasa (2/5/2023) pagi untuk meminta MNF pegawai Satpol PP yang bertugas di Kecamatan Cipicung dipecat, giliran MNF yang datang menemui Kasatpol PP.
Kunjungan MNF beserta dengan orang tua dilakukan pada Rabu (3/5/2023) pagi. MNF diterima dengan baik oleh Kasatpol PP Agus Basuki MSi beserta Sekretaris Satpol PP Indra Ishak MM dan para pejabat lainnya.
Tanpa banyak basa basi, MNF langsung menyampaikan permintaan maaf kepada Kasatpol PP selaku atasannya. Tentu apa yang terjadi sudah mencoreng nama baik institusi sehingga ia sangat menyesal.
Sementara itu, Kasatpol PP Agus Basuki mengaku, selaku pimpinan, menyampaikan rasa prihatin dan menyayangkan atas kejadian yang telah mencoreng nama baik institusi dan pribadi.
"Kami tegaskan kembali untuk menghormati proses hukum yang sedang berjalan dan menyerahkan sepenuhnya kepada pihak berwajib," tandas mantan Kabag Organisasi Setda Kuningan itu.
Pada kesempatan itu, Kasatpol PP, meminta MNF untuk fokus terhadap penyelesaian permasalahan. Serta tidak akan dilibatkan dalam pelaksanaan tugas Satpol PP sambil menunggu keputusan lanjut.
Setelah mendapatkan penjelasan dari Kasatpol PP, MNF pun langsung pulang bersama orang tuanya. Seperti diketahui kasus ini sangat viral di Kabupaten Kuningan.
Hingga saat ini suami M, yakni Aap belum melakukan tindakan lain, selain melaporkan kejadian kepada polisi. Sebab, dari kabar pegawai RSUD 45 itu akan menceraikan istrinya yang ketahuan selingkuh dengan MNF.
Namun hal ini mendapatkan bantahan dari Penasehat Hukum Abdul Haris. Menurutnya, masalah itu belum dibahas karena fokus kepada laporan kepolisian.
Sementara itu, para kepala desa di Kecamatan Ciawigebang,ikut gerah dengan ramainya kabar bahwa pelaku merupakan anak kades. Mereka meminta masyarakat untuk tidak menghubungkan masalah itu dengan orang tua korban.
"Saya sebagai Ketua Apdesi Kecamatan Ciawigebang merasa gerah dengan kabar itu. Makanya, nanti akan membuat surat pernyataan terkait kabar yang beredar bahwa MNF adalah anak kades," jelas Yayat yang merupakan Kades Karangkamulya itu.(rdk)
Posting Komentar untuk "Giliran MNF Temui Kasatpol PP Kuningan, Jadi Dipecat? "