Loading...

Sudah Lima Partai Daftarkan Bacaleg ke KPU, Hari Ini Dijadwalkan Ada Dua Lagi

 

KUNINGAN (OKE)- Hingga Jumat (12/5/2023, jumlah partai yang sudah mengajukan Bacaleg untuk Pemilu 2023 ke KPU Kuningan sudah 5 partai. Adapun ke lima partai itu adalah PKS, PDIP, Partai Nasdem,PAN dan Partai Golkar.

Seperti diketahui untuk PKS merupakan partai yang pertama daftar yakni tanggal 8 Mei pukul 08.00 WIB dengan menggunakan odong-odong. Lalu, PDIP  Kamis tanggal 11 pukul 10.00 WIB dengan naik delman dan ojol.

Sementara itu partai yang ketiga adalah Partai Nasdem yang daftar pada Kamis 11 Mei pukul 15.55 WIB.  Sedangkan PAN hari Jumat pukul 09.19 WIB dan terakhir Golkar pukul 15.42 WIB.

"Hari ini dijadwalkan ada dua partai yakni PKB dan Gerinda, PKB Pukul 14.00 dan Gerinda pukul 15.00 WIB," ujar Ketua KPU Kuningan Asep Fauzi yang didampingi Kadiv Sosdiklih, SDM dan Parmas Kpu Kuningan Dudung Abdu Salam. (rdk)




*Jadwal Pengajuan Bacaleg*

*Sabtu 13/5/2023*

- PKB jam 14.00

- GERINDRA jam 15.00 (konfirmasi Ketua DPC Gerindra)


*Minggu 14/5/2023*

- UMMAT jam 10.00

- PBB jam 11.00

- GELORA 13.00

- DEMOKRAT 14.00

- PSI jam 15.00

- PPP jam 17.00

- BURUH jam 19.00

- PERINDO jam sedang dikonfirmasi



Blm terkonfirmasi 

1. PKN

2. Hanura

3. Garuda

dst

Posting Komentar untuk "Sudah Lima Partai Daftarkan Bacaleg ke KPU, Hari Ini Dijadwalkan Ada Dua Lagi"