Loading...

Pertama di Wilayah 3 Cirebon, Bisnis Digital Jadi Prodi Baru Uniku, Daftar Yuk!

 

KUNINGAN (OKE)-  Uniku yang merupakan perguruan tinggi kebanggan warga Kuningan terus melakukan terobosan. Dalam hal prodi, mereka menawarkan yang baru yakni Bisnis Digital.

Bisinis Digital merupakan sebuah inovasi dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) yang bertujuan untuk menghadapi era revolusi   industri 4.0 yang semakin berkembang dengan pesat.

Surat Keputusan untuk Prodi Bisnis Digital sudah diterima Unik pada tanggal 2 Mei dari Kemendikbudristekdikti RI) melalui Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah IV Jabar dan Banten.

Kabar baiknya adalah prodi ini merupakan pertama di wilayah 3 Cirebon. Sedangkan di Uniku menjadi prodi ke 21. Program ini dirancang untuk menghasilkan lulusan yang mampu menjadi pemimpin bisnis digital yang sukses dimasa depan.

Menurut Dekan FEB Dr Lili Kamela Firtiani MSi, pada prodi ini mahasiswa akan mendapatkan pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan untuk memulai dan mengelola bisnis digital.

Pada program studi Bisnis Digital ini, mahasiswa akan mendapatkan pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan untuk memulai dan mengelola bisnis digital. Lalu, mahasiswa juga akan dibekali dengan keterampilan dalam pemrograman, pengembangan aplikasi dan manajemen proyek teknologi informasi.

"Pendek kata prodi Bisnis Digital akan memberikan banyak manfaat bagi mahasiswa dan masyarakat umum," ujar mantan Wadir 1 Sekolah Pascasarjana Uniku..

Sementara itu, Rektor Uniku Dr Dikdik Harjadi MSi mengaku sangat bangga dengan hadirnya prodi baru. Hal ini menunjukan Uniku terus berkembang sesuai dengan perkembangan jaman.

"Setelah dibuka prodi baru , kami mengajak untuk bergabung karena prodi ini bakal menjadi terdepan dengan lulusan terbaik," jelasnya.(rdk) 

Posting Komentar untuk "Pertama di Wilayah 3 Cirebon, Bisnis Digital Jadi Prodi Baru Uniku, Daftar Yuk!"