Laga ini akan dihelat pada Minggu 22 Januari pukul 09.45 WIB di Gelora Patroman Kota Banjar. Dengan adanya kepastian ini maka Pesik tinggal mematangkan strategi dan tentu mencari bocoran terkait lawan yang adakan dihadapi.
"Kita akan lawan Persipo dan kalau menang sudah ditunggu pemenang Depok City Vs Saint Prima. Laga itu akan digelar 24 Januari," ujar Sekjen Pesik Aris Doray.
Sekadar informasi Pesik Kuningan U-17 yang berlaga di Piala Soeratin keluar sebagai Juara Grup C usai menahan Bina Putra dengan skor 2-2. Laga ini berlangsung di Lapangan Bravo Bandung, Rabu (28/12/2022) pagi pukul 08.30 WIB.
Dengan hasil itu Pesik meraih nilai 4 karena pada laga pertama menang melawan Persima Majalengka dengan skor 2-0. Dua gol kala itu dipersembahkan oleh pemain belakang sekaligus kapten tim Brian pada menit 13" dan Ibra pada menit ke 72".
Dua gol pada saat melawan Bina Putra dilesakan oleh Ibra dan Haidar. Kelolosan itu langsung dirayakan oleh semua tim karena ini sebuah prestasi.
Sementara itu, pada laga itu, pelatih Satria Nurzaman menurunkan komposisi pemain yakni Rafly, Ikin, Brian, Rojak,Gaffi, Andri, Gian, Hafizh,Randy, Ibra dan Haidar. Meski hasil seri semua puas dengan hasilnya.
Posting Komentar untuk "Babak 34 Besar Piala Soeratin U-17 Pesik Ditantang Persipo, Ini Jadwal Pertandingannya"