KUNINGAN (OKE)- Selain membuka kegiatan Pameran Pembangunan, Bupati Kuningan H Acep Purnama juga melaunching aplikasi Kuningan One Clik, Kuningan Cerdas Aplikasi Transportasi Kehidupan Baru atau disingkat K1CIK Kuda Si Windu.
Dengaan menginstal aplikasi ini warga Kuningan akan lebih mengetahui Kuningan dalam berbagi hal baik informasi dan layanan. Ada berita online, sosial media, informasi penting, tempat wisata dan budaya.
Selanjutnya, tempat kuliner, fasilitas penting seperti kesehatan, rumah sakit, dokter, tempat penginapan dan masih banyak lagi. Intinya semua tentang Kuningan.
"Semoga K1CK Kuda Si Windu dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat, karena cukup dalam satu genggaman tangan saya masyarakat sudah terlayani," jelasnya.
Dengan begini lanjut bupati, maka masyarakat merasa nyaman, aman dan bahagia karena menjadi bagian dari masyarakat Kabupaten Kuningan.
Sementara itu, Kadiskominfo Dr Wahyu Hidayah MSi mengatakan, cukup dengan mengintasl satu aolikasi, maka warga akan mengetahui apa yang ada di Kuningan.
"Selain itu pada aplikasi ini juga ada menu lapak yang bertujuaan untuk meningkatkan kesejahtraan ekonomi masyarakat, dimana masyarakat diberikan kesempatan untuk mempublikasikan barang dagangnya," ujarnya.
Sementara itu, kuninganoke.com pun mencoba menginstal aplikasi tersebut, meski belum lengkap, tapi hal ini setidakanya bisa membantu warga yang selama ini belum terlayani dari informasi media(dhn/rdk)
Posting Komentar untuk "Ingin Tahu Kuningan? Buka Aplikasi K1CK Kuda Si Windu, Bisa Publis Barang Dagangan di Menu Lapak"