KUNINGAN (OKE)- Hujan yang terus menerus hujan membuat tebing di Desa Cipedes Kecamatan Ciniru longsor menutup jalan . Insiden tebing yang longsor setinggi 10 meter itu terjadi pada Senin (18/7/2022).
Menurut Kapolsek Ciniru Iptu Sukerdi melalui Babinkamtibmas Brigadir Ikeu, tebing yang longsor terjadi di Dusun Cibongkot Rt 05/04 tepatnya di Blok Tunjung terjadi pada pukul 16.00 WIB.
"Awalnya hujan deras dan karena tidak kuat menahan derasnya air tebing longsor menutup jalan sepanjang 6 meter dan tinggi 6 M. Hal ini membuat akses jalan ditutup total," jelasnya.
Pihaknya bersyukur pada saat longsor tidak ada warga dan pengendara yang melintas. Untuk kerugian belum bisa diprediksi. Namun, yang pasti dibutuhkan alat berat untuk mengeruk matarial tanah yang menutup jalan.
Sekadar informasi Dusun Cibongkot sejak lama langganan longsor. Setiap ada hujan deras sudah pasti ada longsor. Meski selalu terjadi longsor warga tidak pernah lelah membersihkan longsor.
Untuk longsor Senin terbilang besar sehingga butuh waktu untuk membersihkan material. Alat berat memang harus didatangkan. Banyak pihak berharap hujan tidak turun lagi.(dhn/rdk)
Posting Komentar untuk "Tebing Setinggi 10 Meter Longsor, Jalan Ciniru-Cipedes Tak Bisa Dilewati"