KUNINGAN (OKE)- Securty Perum Panorama Asari Fajar berhasil menangkap ular sanca kembang dengan panjang 2 meter dan berat 10 Kg depan gerbang perum yang terletak di Jalan Baru Purwawinangun-Cirendang. Pasca ditangkap ular langsung diserahkan kepada UPT Damkar Kuningan.
Menurut Kepala UPT Damkar Kuningan Khadafi Mufti MSi, sekitar pukul 22.15 WIB security vKuningan Fajar tengah jaga malam di lingkup Perum, ketika sedang berkeliling tanpa sengaja melihat ular jenis sanca kembang yang berukuran +- 2 meter melintasi Jalan Ir. Soekarno.
Ular itu di duga keluar dari semak semak gerbang pintu Perumahan Panorama Asri. Dengan keadaan kaget sFajar mencoba memberitahukan keberadaan ular tersebut kepada rekan kerja dan warga. Kemudian, semua warga mencoba untuk menangkap ular karena di duga dapat membahayakan warga lain.
Di khawatirkan ular tersebut kabur, sekitar pukul 22.30 WIB, Fajar melaporkan langsung kejadian tersebut ke kantor UPT Damkar Satpol PP Kab. Kuningan (0232) 871113. Kemudian, dilakukan tindakan serah terima ulardi Pos Scurity dalam waktu -+ 20 menit
Penyerahan Seekor ular jenis Sanca. Ular Sanca adalah sebutan umum untuk semua jenis ular pembelit yang diklasifikasikan sebagai familia Pythonidae. Sanca tersebar luas di daerah beriklim panas dan tropis Afrika, Asia, dan Australia. Salah satu spesies sanca, yaitu sanca kembang merupakan ular terpanjang di dunia. Ular Sanca (phyton) yang sedang melintas di jalan raya ir.soekarno hatta dekat dengan semak - semak gerbang panorama asri kuningan dengan panjang +- 2 M
Diterangkan, apabila Dibiarkan /tidak di serah terimakan dikhawatirkan dapat membahayakan binatang ternak dan warga yang melakukan kegiatan atau berada di sekitar jalan tersebut
Dihimbau agar warga masyarakat jangan membiarkan tumpukan bahan bangunan, bekas sampah, atau membiarkan halaman rumah kotor dan lembab, karena akan mengundang ular masuk lokasi halaman rumah.(dhn/rdk)
Posting Komentar untuk "Tengah Melintas di Jalan, Security Perum Panorama Asri Tangkap Ular Sanca Seberat 10 Kg"