KUNINGAN (OKE)- Meski Pesik Kuningan U-18 gagal membawa pulang Tropi Juara Topskor Cup National Championship ke Kabupaten Kuningan, setelah di partai puncak Jumat (1/7/2022) kalah oleh Diklat ISA 2-1.
Situasi semakin pelik karena tim lawan lagi-lagi mencetak gol melalui titik putih pada menit 14 melalui Bevan Rulif.
Pesik baru bangkit pada babak kedua setela tim lawan kedodoran karena habis energi. Meski terus digempur tim besutan Satria Nugraha itu hanya mampu melesakan satu gol melalui Dida Aditia menit ke 73.
"Pemain sudah berusaha semaksimal mungkin, tapi hasil seperti ini dan ini harus diterima dengan lapang dada. Terima kasih atas perjuangan anak-anak dan tentu ucapan hatur nuhun kepada warga Kuningan yang berdoa memberikan dukungan kepada kami," ujar Satria.
Sekadar informasi untuk jajaran offcial Pesik Kuningan terdiri dari Pelatih Satria Nurzaman, Manager Abdul Haris, Assisten Pelatih Andi Sopandi, Pelatih Kiper Dani Murdani, Pelatih Fisik Didin Bezonk, Analyst Coach Galih Kurniawan.
Adapun susunan pemain yakni kiper : Irfan, Rafly, Firman, Bek Kanan Rio dan Ryan, Bek Kiri Elan dan Gaffi. lalu, Stoper Dika, Furqon, Arya dan Arriyan.
Tengah: Rainal, Bayu, Apin, Jatnika, Naoval, dan Erwin. Sedangkan depan Mahisa, Dida, Adi, Rama, Randy, Anugrah, Pindo.(dhn/rdk/ig topskor)
Rincian Topskor Cup National Championship U-18 2022
Juara Diklat Isa
Juara 2 Pesik Kuningan
Top Skor Mahisa Ginajar
Irfan Miftahudin Pesik Kuningan
Pelatih terbaik Zuchli Imran Putra Diklat Isa
Pemain Terbaik Bevan Rulif Diklat Isa
Posting Komentar untuk "Gagal Juara Topskor Cup National Championship, Dua Pemain Pesik Jadi Pemain Terbaik dan Kiper Terbaik "