Loading...

Cukur Persika 6-1, Riyan Goyang Menggoyang Stadion Ibrahim Aji

KUNINGAN (OKE)-  Sesuai dengan julukannya Riyan Goyang striker Bomber FC menggoyang penonton yang berada di Stadion Ibrahim Aji Desa Luragunglandeuh Kecamatan Luragung pada Rabu (20/7/2022) sore melalui aksi-aksinya.

Tidak tanggung-tanggung striker berparas tampan itu menggelontorkan 4 gol ke gawang Sandi. Andai sang kiper bukan pemain "asing" yang dikontrak oleh Persika bisa lebih dari 7 gol masuk ke gawang Persika.

Ya, pada  pertandingan hari  keempat  turnamen sepakbola Semi Open Porgal Cup XII  yang  mempertemukan  Bomber FC Cikeusal melawan Persika Karangkancana Riyan menjadi bintang lapangan. 

Total ada 7 gol yang bersarang, 6 milik Bomber dan 1 Persika. Dua gol lainnya dicetak oleh Engkus Ubad dan Nevab. Sedangkan  gol semata wayang dari Persika  dipersembahkan oleh Aqi  menit 47.

Kemenangan besar ini juga merupakan kali kedua terjadi setelah sebelumnya Munding United dicukur abis oleh Persipa Pangkalang dengan skor 7-0 pada hari kedua turnamen.

Dari pantauan kuninganoke.com, Persika memang kalah kelas dari Bomber. Selama dua babak mereka dibuat tidak berkutik. Andai Sandi tidak tampil apik sudah banyak gol yang bersarang di gawang Persika.

Bahkan, banyak pemain yang harus ditandu keluar lapangan karena kelelahan. Dari kabar yang diperoleh mereka sama sekali tidak mempersiapkan  tim pada turnamen tahun ini.

"Memang kami tidak mempersiapkan tim. Ikut berpartisipasi karena pada turnamen sebelumnya  ambil bagian dan masa tahun 2022 tidak ikut," ujar salah satu official tim Persika kepada kuninganoke.com

Dengan kemenangan ini Apud Cs akan melawan PSDM Dukuh Maja pada babak 16 besar. Mereka pantas menang karena  menurunkan tiga pemain "asingnya" yakni Apud pemain terbaik GR Cup 2022, Syahdayat pemain terbaik Ramadhan Cup 2022 dan Riyan Goyang striker haus gol.

Ditambah lagi pemain lokal seperti Imam Coho, Trio, Hendri Afwa, Deni, Nevan Engkus Ubad, dan Dede Sopyan . Sedangkan Persika menambah tiga amunisi dari luar dan sisanya pemain Karangkancana.

Susunan Pemain Bomber

Kiper : Dede Sopyan

Belakangan: Trio, Hendrik Afaw, Ayip, Deni

Tengah: Apud, Syahdayat, Nevan, Engkus,

Depan: Riyan Goyang dan Iman Coho

Cadanngan: Dadan, Tomas,Toni Bahtiar, Adik, Ilham, Fadil, Wisnu


Persika

Kiper: Sandi

Belangkang: Yosep, Iwan, Ading, Bohex

Tengah: Maman, Gilang, Adi, Aqi

Depan: Opang dan Dian


Cadangan: Tomi, Ilham, Opik, Uca, Dandi, Kamal



Posting Komentar untuk "Cukur Persika 6-1, Riyan Goyang Menggoyang Stadion Ibrahim Aji"