KUNINGAN (OKE)- Setelah hampir dua tahun tidak digelar Car Free Day, akhirnya kabar baik itu datang, dimana mulai Minggu tanggal 5 Juni 2022 kegiatan tersebut bisa dilaksanakan lagi.
Tentu ini angin segar bagi warga Kuningan dan juga para pedagang karena CFD selain sebagai ajang hiburan, olahraga juga bisa menjadi ladang mencari rejeki. Setiap minggu ratusan pedagang mengais rejeki.
Dari surat edaran, alasan Bupati Kuningan H Acep Purnama memberlakukan kembali CFD karena ada instruksi. berdasarkan Instruksi Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 26 Tahun 2022 tentang tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Level 3, Level 2, dan Level 1 Corona Virus Disease 2019 di Wilayah Jawa dan Bali.
Serta Surat Edaran Bupati Kuningan Nomor 180/42/Huk/2022 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Level 1 Corona Virus Disease 2019 di Kabupaten Kuningan, dan pada saat ini keadaan Covid-19 di Kabupaten Kuningan semakin menurun.
"Sehubungan dengan hal tersebut, dan dalam upaya pemulihan pertumbuhan. perekonomian serta meningkatkan minat berolahraga masyarakat, maka mulai hari Minggu tanggal 5 Juni 2022 pelaksanaan Kawasan Bebas Sampah dan Kendaraan Bermotor (Car Free Day) di Kabupaten Kuningan mulai diberlakukan kembali dengan tetap mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19," ujar bupati dalam surat tertanggal 3 Juni 2022.
Posting Komentar untuk "Hore, Mulai Tanggal 5 Juni Car Free Day Bisa Dilaksanakan Lagi"