Loading...

Viral, Gambar Korban Petasan Beredar, Bihi Budiman: Itu Hoax!

 

KUNINGAN(OKE)-  Grup whatsapp di Kabupaten Kuningan diramaikan dengan beredar gambar bocah laki-laki berkaos putih yang mukanya mengalami luka bakar.

Dalam pesan berantai itu, berisi kalimat “Selalu mengingatkan buat anak-anak kita selalu berhati-hati maen bebeledugan, info dari grup sebelah, lokasi Kertawangunan”

Pesan itu ada baiknya karena memang anak-anak banyak bermain petasan selama puasa, tentu  agar lebih waspada. 

Tapi, yang tidak benarnya itu adalah kabar bahwa anak yang menjadi korban adalah warga Desa Kertawangunan Kecamatan Sidangagung.

“Bukan warga kita. Sudah saya cek ke tiap Rt tidak ada kejadian. Kabar itu hoax warga kami Alamdulillah tidak ada terluka karena main petasan,” ujar Kasi Pemerintahan Desa Kertawangunan Budiman, Jumat siang.

Ia berharap warga untuk lebih hati-hati menyebarkan kabar itu karena bisa membuat warga resah.

Lebih baik cek dan ricek lagi atau cukup disimpan jangan disebar nanti bisa berbahaya.

“Intinya harus cerdas dan bisa menyaring takutnya kita bisa jadi tersangka penyebar hoax. Kami sudah mengingatkan kepada warga agar jangan main petasan, takut terjadi musibah,” jelasnya. (dhn/rdk)


Posting Komentar untuk "Viral, Gambar Korban Petasan Beredar, Bihi Budiman: Itu Hoax!"