KUNINGAN (OKE)- Hujan deras pada Minggu (10/4/2022) siang membuat Jalan Siliwangi tepatnya di pertokoaan Siliwangi banjir. Saking derasnya air sempat masuk ke area pertokoan.
Untungnya air tidak sempat masuk ke pertokoan karena pemilik dan PKL sigap membersihkan air. Penyebab banjir adalah saluran air mempet akibat sampah yang dibuang sembarangan.
Petugas Damkar Kuningan setelah mendapati laporan langsung meluncur dan melakukan penanganan. Butuh waktu 1 jam lebih (beres pukul 17.10 WIB). Banjir mulai pukul 14.00 WIB.
"Untuk kejadian luapan air di jalur Protokol Siliwangi diakibatkan dari adanya penyumbatan gorong-gorong /lubang pembuangan air akibat adanya sampah yang diduga dibuang sembarangan," ujar Kepala UPT Damkar Kuningan Khadafi Mufti.
Diterangkan, setelah 1 jam ditangani akhirnya genangan air sudah surut, sampah sudah dibersihkan, gorong-gorong yang mampet sudah kembali normal. Pihaknya berharap tidak terjadi lagi luapan air.
"Ketinggian air 50 Cm dan kami terjunkan 5 anggota untuk membersihkan dan alhamdullah kelar," ujar Khadafi.
Diterangkan apabila penanganan lambat maka akan mengganggu aktivitas pedagang dan membuat kemacetan lalu lintas di area jalan Siliwangi.
Pihaknya meminta kepada pedagang agar agar sampah bekas makanan, bekas belahan kelapa muda, dan sampah lainnya, jangan sampai di buang sembarangan. Hal ini akan berakibat tersumbatnya pembuangan air /gorong-gorong .
"Apabila hal ini terus dilakukan, luapan air /banjir akan terus terulang. Kami mohon pengertiannya karena menjaga lingkungan tugas bersama," ujarnya.
Ia menyarankan agar pembuangan / resapan air lubangnya diperbesar agar air lancar mengalir. Sebab, saat ini curah hujan masih tinggi dan kemungkinan bisa terjadi lagi kalau tidak ada tindakan nyata. (dhn/rdk)
Posting Komentar untuk "Saluran Air Mempet, Jalan Siliwangi Banjir, Air Sempat Meluap ke Pertokoan "