Loading...

2 Ekor Ular dan 1 Biawak Diserahkan ke Komunitas Reptil

 


KUNINGAN (OKE)- UPT Damkar Kuningan pada Jumat  (8/4/2022) malam sekitar  pukul 21.00 WIB menyerahkan satu ekor biawak dan ular kepada Komunitas Reptil Kuningan. Penyerahan di lakukan di Mako Damkar Kuningan   

Menurut Kepala UPT Damkar Kuningan Khadafi Mufti, ulah yang diserahkan jenis ular cincin emas yang memiliki panjang 1 meter dan satu ular piton dengan panjang  3 meter.  Sedangkan sisanya adalah 1 ekor biawak. 

 "Ular cincin emas dikenal juga dengan nama tali wangsa atau ular bakau. Ular jenis ini berbisa menengah," ujarnya.

Mengenai penerima tiga hewan itu adalah  Fery  dari  Anggota Komunitas Reftil Kuningan/ Saung Oray) yang berlokasi di   Pasapen 3 , Kelurahan Kuningan/ Kecamatan Kuningan.

Ular  diserahkan sebagai bahan edukasi dan atraksi saat ada panggilan untuk manggung, sebagai anggota komunitas reftil Kuningan.

"Ular dan biawak yang serahkan merupakan ular yang kesekian kalinya kami berikaan . Pada saat musim hujan penangkapaan sering karena bintang pada keluar ," ujar Khadafi.  (dhn/rdk)

Posting Komentar untuk "2 Ekor Ular dan 1 Biawak Diserahkan ke Komunitas Reptil"