KUNINGAN (OKE)- Sepekan menjelang datangnya bulan suci ramadhan , Cibuntu FC kedatangan tamu dari Provinsi Banten yakni Eks SSB Pasar Kemis Tangerang.
Pertandingan bertajuk persahabatan menjelang puasa ini akan berlangsung pada Sabtu (26/3/2022) pukul 15.30 WIB di Stadion Hikmat Desa Caracas Kecamatan Cilimus.
“Ini pertandingan penutupan menjelang bulan Ramadhan 1443 H. Kami akan libur sementara selama bulan Ramadhan dan di mulai lagi setelah idul fitri,” ujar Manager H Saeful Bahri, Jumat siang.
Saeful yang didampingi Udin Dolog mengaku, Cibuntu mempunyai home base di lapangan Gajang Ngambung Desa Cibuntu Kecamatan Cigandamekar, tapi karena ini pertandingan spesial pihak memilih di Caracas.
“Insya kami akan tampil full team dan akan menyuguhkan pertandingan menarik, karena ini ingin menjamu tamu yang datang jauh-jauh dari Tangerang,” jelasn pria yang dikenal dengan sebutan Wahaji Ipul.
Sementara itu, Manejer tim Eks SSB Pasar Kemis Kecamatan Pasar Kemis Kabupaten Tangerang Provinsi Banten Matin Almagribi mengatakan, pertandingan persahabatan ini akan menjadi hiburan mereka menjelang puasa.
“Menjajal tim sekaligus liburan ke Kuningan mumpung mau puasa. Selama puasa kita fokus ibadah saja, nanti setelah lebaran kita geber lagi,” ujarnya.
Diterangkan, pihaknya pun datang ke Kuningan tidak asal datang tapi membawa kekuatan penuh. Hal ini agar pertandingan benar-benar menghibur.
“Saya ucapkan terima kasih kepada Tim Cibuntu yang sudah mengundang kami dan memberikan kesempatan. Ini pertandingan spesial,” jelasnya. (dhn/rdk)
Posting Komentar untuk "Big Match di Sabtu Sore, Cibuntu FC Ditantang Tim Dari Tangerang"