Loading...

Benamkan Bomber FC, Perkasa ke 8 Besar PP Cup

 


KUNINGAN (OKE)- Perebutan tiket 8 besar PP Cup yang berlangsung di Desa Kramatwangi Kecamatan Garawangi pada Sabtu (12/3/2022) menjadi milik Perkasa Kasturi FC.

Mereka melumat Bomber Cikeusal dengan skor 4-1 (1-1). Adapun empat gol dicetak oleh Yugi dua gol, Karnadi dan gol bunuh diri.

Turun dengan materi lokal ditambah top skor Liga 3 Seri 2 dari Persindra yakni Yugi Hartono membuat Perkasa langsung tancap gas dan terbukti gol langsung diciptakan oleh Yugi. 

Tidak mau dipermalukan Bomber pun melakukan gol balasan melalui kaki Iman Hermawan Kaur Keuangan Desa Cikeusal. Skor 1-1 berakhir hingga pluit babak pertama berakhir.

Memasuki babak kedua tim Perkasa menuju keperkasaannya dengan mampu mencetak 3 gol tambahan yakni satu Yugo, Karnadi dan satu gol bunuh diri dari lawan. 

Pasukan Cikeusal tidak tinggal diam untuk bangkit tapi lapangan licin dan efektif sehingga membuat laju bola tidak berjalan sehingga mereka harus mengakui kekalahan ini.

“Faktor utama kita kalah adalah karena jujur, kita tidak punya tipe pemain no 9. Selain itu, kelemahan di akhir persiapan kita di situ. Dengan tidak ada striker seperti itu maka tidak ada tembok untuk menahan di depan,” ujar Manajer Bomber Lukman usai pertandingan.

Mengenai 3 pemain Indramayu lumayan bagus , tapi tipe striker yang datang bukan tipe 9 lebih menyerang sayap, sehingga ada serangan. Lubang kekurangan itu tidak bisa teratasi sehingga Bomber kalah.

Ditambah faktor 2 gol terakhir bola selalu berenti di dekat gawang karena udara, sehingga penjaga gawang sulit mengantisipasi. 

Dan diakui, gaya bertahan lawan dan serangan baliknya efektif.

“2 striker dan 1 second striker dengan postur dan kematangan bermain sangan efektif. Dengan kekalahan ini menjadi pengalaman berharga untuk kedepannya,” tegas Lukman lagi.

Bagi Perkasa Kasturi kemenangan ini menjadi obat pelipur lara setelah sebelumnya tim junior kalah dari Gemilang Raya 2-0. 

Desa Kasturi dalam turnamen ini mengirimkan dua tim sekaligus. (dhn/rdk)


Posting Komentar untuk "Benamkan Bomber FC, Perkasa ke 8 Besar PP Cup"