Loading...

Peringati HUT ke 71, Desa Setianegara Gelar Turnamen Sepakbola

KUNINGAN (OKE)- Peringatan HUT Desa Setianegara ke 71, Karang Taruna bersama Pemdes setempat menggelar turnamen sepakbola.  Turnamen bertajuk Setianegara Cup 2022 itu diikuti oleh 12 tim

Pada acara pembukaan hadir Wabup Kuningan HM Ridho Suganda, Kades Nani  Sumarni dan pengurus Karang Taruna. Pembukaan dilakukan pada Kamis (17/2/2022).

“Kegiatan ini merupakan salah satu wadah untuk mencari bibit potensial, karena dengan turnamen atau kompetisi bisa menghasilkan pemain yang berkualitas,” ujar Wabup Edo.

Edo berpesan kepada peserta untuk mengikuti dengan sungguh-sungguh karena kegiatan olah raga  sangat bermanfaat bukan hanya kesehtan tapi juga silaturahmi.

Sementara itu, Kades Setianegara Nani menyebiutkan, turnamen digelar dengan melibatkan wakil dari 10 desa dan 2 klub asal Setianegera. Turnamen akan digelar hingga tanggal 27 Februari.  

“Saya berharap adanya turnamen ini bukan hanya memeriahkan HUT Desa tapi juga ajang silaturahmi sesama warga khususnya di Kuningan utara,” jelasnya.

Diterangkan rangkaain HUT ke 71 itu selain sepakbola, juga banyak kegiatan lainnya yang tentu sangat bermanfaat bagi warga. Untuk tahun ini semua berkerjasama dengan karang taruna.

“Selamat bertanding jaga sportivitas karena olahraga merupakan ajang silaturahmi dan menjaga kesehatan,” ujarnya. (dhn/rdk)  


Posting Komentar untuk "Peringati HUT ke 71, Desa Setianegara Gelar Turnamen Sepakbola "