Loading...

Ular Sanca Masuk ke Kantor Kopti Ditangkap Petugas Damkar

KUNINGAN (OKE) - UPT Damkar Satpol PP Kuningan melakukan giat eksekusi Penangkapan Ular jenis Sanca yang didapati masuk kesebuah ruangan, tepatnya ruang garasi kendaraan Kantor KOPTI Kabupaten Kuningan, di Jalan Raya jendral Sudirman No 128 Kelurahan Awirarangan, Kuningan Minggu, (5/12/2021). 

Ular sepanjang 2 (meter) dengan jenis ular Sanca kembang ini berada berada di bawah mobil Colt diesel L.300.

UPT Damkar Satpol PP Kuningan Mendapat laporan dari Security Kopti Koperasi Tahu Tempe Indonesia (Kopti) Kabupaten Kuningan Syaiful adanya Ular di gerasi mobil, khawatir akan membahayakan pengunjung dan pegawai, syaiful menelpon UPT Damkar Satpol PP Kuningan untuk meminta bantuan. 

Di Lakukan tindakan penangkapan Ular Sanca kembang di oleh Anggota Regu 1 sebanyak 3 orang anggota, 1 Randis Damkar. Dalam waktu 15 menit ular berhasil ditangkap petugas Damkar. 

Menurut keterangan Kepala UPT  Damkar Satpol PP Kuningan Khadafi Mufti, S.Pd, M.Si, Ular Sanca adalah sebutan umum untuk semua jenis ular pembelit yang diklasifikasikan sebagai familiaPyithonidae. Sanca tersebut tersebar di daerah yg beriklim panas dan tropis seperti Afrika, Asia dan Australia.

Menurutnya, Sanca kembang termasuk salah satu jenis ular terpanjang di dunia. Apabila tidak dilakukan penangkapan, dikhawatirkan akan membahayakan pegawai dan masyarakat sekitar. (dhn) 

Posting Komentar untuk "Ular Sanca Masuk ke Kantor Kopti Ditangkap Petugas Damkar"