KUNINGAN (OKE) - Bupati Kuningan Acep Purnama, membuka Temu Teknis Hilirisasi Inovasi Teknologi Balitbangtan Kabupten Kuningn Tahun 2021 di Aula Purbawisesa Setda Kabupaten Kuningan, Kamis, (21/10/2021).
Bupati berharap, dengan kegiatan ini, dapat dijadikan ajang silaturahmi, komunikasi dan sosialisasi antara penghasil teknologi serta pengguna teknologi dalam rangka mendudkung juga mensukseskan program strategis kementerian pertanian atau inovasi teknologi pertanian yang prospektif sesuai kebutuhan di lapangan untuk mewujudkan pertanian yang lebih maju, mandiri dan modern.
“Semoga Temu Teknis Hilirirasi Inovasi Teknologi Balitbangtan ini dapat berjalan denga baik dan lancar, maka kepada para peserta manfaatkanlah kesempatan yang baik ini sehingga diperoleh hasil dan manfaat dari kegiatan, jadikan materi ini sebagai bekal dalam melaksanakan tugas penyuluhan di lapangan,” harapnya.
Menurutnya, kegiatan ini sangat tepat untuk dilakukan secara terus menerus diagendakan, baik yang difasilitasi oleh pusat maupun daerah sehingga inovasi teknologi yang berkaitan dengan pembangunan pertanian dapat lebih cepat disosialisasikan dan diterapkan ditingkat lapangan sesuai dengan kebutuhan.
“Terima kasih dan penghargaan yang setulus-tulusnya kepada Kepala Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Jawa Barat beserta jajarannya yang telah memilih Kabupaten Kuningan sebagai salah satu tempat penyelenggaraan Temu Teknis Hilirisasi Inovasi Teknologi Balitbangtan yang sangat penting, mengingat saat ini dibutuhkan informasi tentang inovasi teknologi pertanian yang terus berkembang untuk mendukung keberhasilan program dan kegiatan pembangunan pertanian di Kabupaten Kuningan,” ujarnya. (dhn)
Posting Komentar untuk "BPTP Jabar Gelar Temu Teknis Hilirisasi Inovasi Teknologi Balitbangtan "