Loading...

Launching Jersey ke 4 Braya Al-Ikhlash Tetap Perkasa

KUNINGAN (OKE) - Braya Al-Ikhlash FC ( Club Sepakbola Alumni Pondok Pesantren Modern Al-Ikhlash ) terus menunjukkan performa yang dijanjikan, setelah dalam 6 pertandingan hanya kalah oleh Alba FC Caracas. 

Kali ini yang menjadi lawannya adalah Kencana FC Club Sepakbola dijanjikan asal Desa Lebaksiuh Ciawigebang.

Pertandingan dihelat di Stadion Sumakti Jaya Ciawilor Sabtu 23 Oktober 2021 

laga ni juga dianggap spesial karena dihadiri oleh Pimpinan Pondok Modern Al-Ikhlash KH Dr. M Tata Taufik MA, perwakilan pengurus IKPPMI (Ikatan Keluarga Pondok Pesantren Modrrn Al-Ikhlash).

Terlihat juga Diki Prayoga Advokat yang sengaja datang dari Bogor serta M yunus untuk menghadiri Launching jersey ke 4 club yang mendapatkan julukan ganteng-ganteng sarungan ini. 

Jersey ke 4 yang berwarna biru terlihat banyak dipenuhi sponsor seperti Zaemerci, Kerupuk Serius, Familo Coorforation, TB. Motekar.

D'Dellon, Belva Online Shop, Atika Mebeul dan Salad Ambu. Para pemain pun terlihat elegan dengan Jersey yang sangat identik dengan jersey Persib Bandung. 

Di kubu Kencana FC terlihat pula A Muy alias Abdul Muhyi Ketua Karang Taruna Desa Lebaksiuh.

Sekaligus Kepala Sekolah SMK Auto Matsuda di dampingi oleh Intan istri tercintanya Intan menyaksikan pertandingan tersebut. 

Babak pertama baru di mulai Braya FC langsung menggebrak melalui dua sayap mereka yaitu Mamat dan Riko untuk mensupport dua penyerang andalan Braya yaitu Arafat serta Delon.

Cusmin yang baru pulang dari Kenya pun tampak ciamik memainkam si kulit bundar dilini tengah di temani oleh Zein si fukboy syar.

Duet lini tengah ini pun dijamin aman di belakang Yana si kiper dadakan selalu ditemani oleh Tebe Kapten Putih tinggi besar serta Diara raksasa Coklat serta Ncek dan faisal di kedua bek sayap. 

Kejeniusan Ading pelatih Braya FC pun terlihat, duet Arafat dan Delon kembali memberikan gol-gol berkelas.

Dua gol Arafat sendiri tercipta dari gayanya yang khas memainkan sikulit bundar dan diakhiri dengan tendangan keras yang tak bisa di jangkau oleh kiper Kencana FC. 

Gol ketiga pun tidak kalah cantik melalui tendangan bebas dari sisi pertahanan kanan Kencana FC.

Delon yang baru saja pulih dari cidera pergelangan tangan membuat semua penonton bersorak melihat tendangan melengkung ala Febri Heryadi ( winger Persib Bandung ) kembali tak  tak mampu di jangkau oleh kiper Kencana FC.

Skor 3-0 tidak berubah sampai pluit babak pertama di bunyikan. 

Babak kedua dimulai Kencana FC terlihat lebih dominan di motori oleh Majid rasyid dan Slamet Raharjo.

Kedua gelandang memainkan sepakbola berkelas, tiki-taka mereka membuat Toghe dan Asep lini tengah Braya FC yang menggantikan Cusmin serta Zeon tal bisa berbuat banyak. 

Berkali-kali umpan terobosan dari kedua gelandang cerdas ini memberikan umpan-umpan manja kepada Tomo Abdilah striker Kencana FC yang sudah malang melintang di dunia persepakbolaan membuat kiper Braya FC kerepotan. 

Keberuntungan ternyata milik Braya FC hingga pluit babak kedua berakhirnya skor tidak berubah tetap 3-0 untuk Braya FC. 

Ayip Direktur Tehnik Braya FC pun  mengucapkan terima kasih kepada Kencana FC yang sudah mau bersilaturahmi lewat sepakbola.

Hal senada pun disampaikan oleh A Muy Ketua Karang Taruna Lebaksiuh, pria yang murah senyum tersebut mengucapkan selamat atas jersey ke 4 Bfaya FC.

Sementara persaudaraan yang sudah terjalin antar kedua tim tidak berubah pasca pertandingan persahabatan yang banyak menguras tenaga pikiran dan emosi tersebut.(Braya FC)

Posting Komentar untuk "Launching Jersey ke 4 Braya Al-Ikhlash Tetap Perkasa "