KUNINGAN (OKE) – Pandemi Covid -19 belum berakhir hingga hari ini. Sudah dua tahun berturut-turut – turut merayakan Hari Jadi Kuningan dilakukan dengan sangat terbatas dan sederhana.
Seperti halnya Hari Jadi Kuningan ke 523 tahun ini diselenggarakan Rabu (1/9/2021), yang diawali dengan Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kuningan.
Meski sangat terbatas, tidak akan mengurangi kehidmatan dan rasa syukur yang dilalui dan diraih oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan di Hari Jadi 523, khususnya dalam penanganan Covid -19, pemulihan Pasca Covid -19, serta pembangunan di Kabupaten Kuningan, demi tercapainya Kuningan Maju.
Rangkaian kegiatan peringatan Hari Jadi Kuningan ini, dibuka dengan penyampaian Sejarah Kabupaten Kuningan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Kuningan, Dr. H. Dian Rachmat Yanuar, MSi.
Hadir Wakil Gubernur Jabar, Uu Ruzhanul Ulumtas nama Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Wakil Gubernur Jabar menyampaikan ucapan Selamat Hari Jadi Kuningan yang ke-523.
Kabupaten Kuningan Maju begitu hebat dengan penghargaan yang diraih begitu banyak.
"Saya juga mengucapkan terima kasih yang luar biasa kepada Bapak Bupati, Wakil Bupati, Sekda, DRPD, Forkopinda dan masyarakat Kuningan yang telah membangun Kuningan begitu hebat. Ketika hebat Kabupaten Kuningan, maka Provinsi Jabar ikurt hebat dan akhirnya eningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
Dalam Momen Hari Jadi Kuningan ini berharap semoga Visi Misi Kabupaten Kuningan tercapai, sehingga masyarakat dapat menikmati apa yang menjadi kebijakan dan pemerintah.
Dikatakan, Kabupaten Kuningan Hebat, maka Provinsi Jabar pun hebat. Kuningan Maju, maka Provinsi Jabar pun maju.
Karena di Jawa Barat di dalamnya ada Kuningan, pemerintah Privinsi Jawa Barat dengan Visi Misi Juara Lahir dan Batin kolaborasi inovasi dan digitalisasi linier dengan visi misi Kabupaten Kuningan, karena Jabar linier dengan pemerintah pusat.
Sementara itu, Bupati Kuningan H. Acep Purnama, MH. Menuturkan, seperti maklumi bersama, dalam pemilihan kepala daerah yang telah dilaksanakan beberapa tahun lalu
"Alhamdulillah masih meridhai saya untuk melanjutkan kepemimpinan di Kabupaten Kuningan yang sangat dicintai. Bersama saudara Muhammad Ridho Suganda, kami akan berjuang bersama untuk mewujudkan Kuningan Maju (Ma'mur, Agamis dan Pinunjul) berbasis desa," katanya.
Acep berharap dukungan dan partisipasi dari seluruh masyarakat Kuningan dalam pelaksanaan pembangunan ke depan.
Hanya dengan kepedulian, gotong royong, dan aliansi, maka segala permasalahan dapat dihadapi dan diselesaikan.
"Mari bulatkan niat untuk lebih peduli. saya peduli, anda peduli, kita peduli, Kuningan peduli," ujarnya.(dhn)
Posting Komentar untuk "Sudah Dua Tahun Perayaan Hari Jadi Kuningan Dirayakan Sederhana"