KUNINGAN (OKE) - Koramil 1514/Pancalang menggelar vaksinasi Covid-19 Tahap 1 untuk masyarakat binaannya di Makoramil Pancalang, kemarin.
Kapten Inf Suherdi menuturkan, vaksinasi tersebut sampai kepada masyarakat yang berumur 12 tahun dengan jumlah 500 dosis.
"Untuk saat ini 500 dosis vaksin kami utamakan untuk yang berusia 12 sampai 17 tahun. Bagi yang lain akan kami infokan kembali apabila kuota sudah ada," katanya.
Ia menambahkan, masyarakat yang terdaftar untuk vaksin di wilayahnya sebanyak 375 orang. Untuk yang tervaksin sebanyak 360 orang dan 15 orang gagal di vaksin karena tensi tinggi dan kondisi badan kurang sehat.
"Kami berharap vaksinasi ini dapat mempercepat pemutusan mata rantai penyebaran Covid-19 diwilayah Koramil 1514/Pancalang maupun di Kabupaten Kuningan," jelas Kapten Suherdi.(dhn)
Posting Komentar untuk "Vaksin untuk Umur 12-17 Tahun Mulai Disuntikan di Wilayah Pancalang "