Loading...

Corona Marajalela, Bupati Ajak Warga Baca Al-Quran, Sholawat dan Panjatkan Doa




KUNINGAN (OKE)- Ditengah kasus covid-19 meningkat Bupati Kuningan H Acep Purnama kembali mengeluarkan surat edaran baru. Kali ini SE Nomor : 451 /1617 Kesra.

SE itu tentang  penyelenggaraan membaca al-qur'an, sholawat dan doa ada masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat covid-19 di Kabupaten kuningan

Ada lima poin penting dalam SE tersebut yakni  enginstruksikan kepada masyarakat untuk membaca Al-Quran surat Yasin dan Ar-rahman Ba'da salat Ashar, Yasin dan Al-Mulk ba'da salat Maghrib, Surat Yasin dan Waqiah ba'da Shalat Shubuh.

Poin kedua adalah memerintahkan kepada ta'mir masjid atau mushola se-Kabupaten Kuningan untuk menyelenggarakan pembacaan Sholawat Tibbil Qulub, Sholawat Burdah, Qunut Nazilah, Ratiban, Aurad dan Do'a lainnya.

Hal ini dengan maksud memohon kepada Allah SWT, agar masyarakat dan Bangsa Indonesia diberikan keselamatan serta kesehatan dijauhkan dari marabahaya dan bencana

Pelaksanaan pembacaan Sholawat dan Do'a dimaksud mulai tanggal 3 - 20 Juli 2021 melalui pengeras suara yang ada di masjid atau mushola dengan waktu yang disesuaikan serta dengan tetap menerapkan protokol kesehatan;

Poin keempat penundaan seluruh kegiatan yang berpotensi menimbulkan kerumunan dari tanggal 3- 20 Juli 2021.

Selanjutnya poin lima dapat menjaga kesehatan diri sendiri dan orang lain dengan senantiasa menerapkan protok kesetan secara ketat.

“Iya betul surat edaran itu. Hal ini agar wabah segera berhenti. Kita tentu harus meminta kepada Allah sang pencipta alam semeseta,” ujar Kabag Kesra Setda Kuningan H Nunung Nurjati MPd 

Pihaknya ingin semua dekat dengan Allah ketika ada wabah. Dengan membaca al-quran, doa dan sholawat akan mebuat  semmua yakin wabah akan segera berakhir .

“Watu dulu Nabi Muhammad SAW memberi contoh ketika ada wabah dao-doa yang harus dibacakan dan dipanjatkan,"  ujarnya.

Terkait di untuk di masjid dan mushala, untuk pembacaan doa bisa disesuaikan waktunya. Semua iktiar dan demi menghilangnya wabah.\

“Ini inisiatif Pemkab Kuningan karena kita ingin wabah segera berakhir,” ujarya. (dhn)

  

SURAT EDARAN

Nomor : 451 /1617 IKesra

TENTANG

PENYELENGGARAAN MEMBACA AL-QUR'AN, SHOLAWAT DAN DO'A

PADA MASA PEMBERLAKUAN PEMBATASAN KEGIATAN MASYARAKAT (PPKM)

DARURAT COVID-19

DI KABUPATEN KUNINGAN

Menindaklanjuti keputusan Pemerintah RI terkait Pembertakukan Pembatasan

Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat Pulau Jawa dan Bali 3- 20 Juli 2021, selanjutnya dalam upaya meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT dan demi keselamatan seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Kuningan atas peningkatan lonjakan Virus Covid-19 dengan ini kami menghimbau kepada Saudara untuk memperhatikan hal-hal sebagai berikut :

1.Menginstruksikan kepada masyarakat untuk membaca Al-Qur'an surat Yasin dan Ar-rahman Ba'da Shalat Ashar, Yasin dan Al-Mulk Ba'da Shalat Maghrib, Surat Yasin dan Waqiah ba'da Shalat Shubuh;

2.Memerintahkan kepada ta'mir masjid atau mushola se-Kabupaten Kuningan untuk menyelenggarakan pembacaan Sholawat Tibbil Qulub, Sholawat Burdah, Qunut Nazilah,

Ratiban, Aurad dan Do'a lainnya dengan maksud memohon kepada Allah SWT, agar masyarakat dan Bangsa Indonesia diberikan keselamatan serta kesehatan dijauhkan dari marabahaya dan bencana

3.Pelaksanaan pembacaan Sholawat dan Do'a dimaksud mulai tanggal 3 - 20 Juli 2021 melalui pengeras suara yang ada di masjid atau mushola dengan waktu yang disesuaikan serta dengan tetap menerapkan protokol kesehatan;

4.Penundaan seluruh kegiatan yang berpotensi menimbulkan kerumunan dari tanggal 3- 20 Juli 2021;

5.Dapat menjaga kesehatan diri sendiri dan orang lain dengan senantiasa menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

Demikian himbauan ini disampaikan untuk dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. Atas perhatian dan kerjasamanya disampaikan terima kasih.


Posting Komentar untuk "Corona Marajalela, Bupati Ajak Warga Baca Al-Quran, Sholawat dan Panjatkan Doa"