Loading...

Truk Molen Timpa Rumah Warga











KUNINGAN (BK)- Musibah kecelakaan tunggal terjadi di ruas jalan desa tepatnya di Rt10/2 Dusun 2 Desa Linggajati Kecamatan Cilimus pada Kamis (27/5/2021) pukul 14.00 WIB.





Kecelakaan itu melibatkan truk mixer atau truk molen merek Hino Kapasitas 7 kubik. Truk tersebut akan melakukan perawatan rumah. Namun ketika melintas ke Dusun 2, jalan yang dilewati amblas.





Hal ini karena angkutan di atas tonase. Akibat jalan amblas truk molen oleng dan menimpa rumah milik Jamal.





beruntung di dalam rumah itu tidak ada korban karena pososi rummah kosang. Akibat kejadian itu rumah tiga kamar rusak berak. sedangkan mobil tidak begitu hancur.





“Alhamdulillah tidak ada korban karena rumah kosong. Rencannya truk molen akan melakukan pengcuran di vila,” ujar Kades Linggajati Unang, Kamis (27/5/2021).





Kejadian ini diselesaikan secara kekeluargaan, dimana pemilik rumah dan pemilik vila dihadirkan dan disaksikan pihak kepolisian dan pemdes.





Hasil dari pertemuan itu adalah pihak pemilik vila akan mengganti rugi semua kerukan baik rumah atau jalan.  





“Dilakukan secara kekeluargaan , rumah baik jadi baik dan jalan baik kembali. Kami sepakat,” jelas Unang lagi.





Terpisah, Kanit Laka Satlantas Polres Kuningan Mukali mengaku, kendaraan hingga saat ini belum bisa diangkut karena tidak ada kendaraan derek.





“Kemungkinan besar besok diangkutnya,” ujar Mukali. Kejadian ini menggegerkan warga karena pada siang hari , dimana warga tengah santai. Dan tanpa dikomando pun mereka langsung berdatangan ke lokasi.



Posting Komentar untuk "Truk Molen Timpa Rumah Warga"